Masalah Adalah Bentuk Kasih Sayang dari Allah - Portal Aswaja
Portal Aswaja - Dalam hidup selalu ada masalah. Ada yang menganggapnya musibah, ada pula yang menganggapnya ujian. Lalu sebenarnya apa arti masalah yang datang dalam hidup sebenarnya?
Sesungguhnya apapun yang kita lakukan pada orang lain, itu pula yang akan kembali kepada kita.
Allah berfirman :
وَأَن لَّيْسَ لِلْإِنسَٰنِ إِلَّا مَا سَعَىٰ . وَأَنَّ سَعْيَهُۥ سَوْفَ يُرَىٰ . ثُمَّ يُجْزَىٰهُ ٱلْجَزَآءَ ٱلْأَوْفَىٰ
Artinya : “Dan bahwa manusia hanya memperoleh apa yang telah diusahakannya. Dan sesungguhnya usahanya itu kelak akan diperlihatkan (kepadanya). Kemudian akan diberi balasan kepadanya dengan balasan yang paling sempurna. (QS. An-Najm : 39-41)
Jika kita berbuat baik, maka Allah akan membalas dengan kebaikan. Begitu juga jika kita berbuat buruk, maka keburukan pula lah yang datang pada kita. Dan perlu di ketahui bahwa balasan dari Allah itu selalu sempurna.
Semua masalah yang datang merupakan sarana kita untuk lebih dekat lagi kepada Allah. Terlepas dari apakah masalah yag datang itu ujian atau bukan, Allah selalu memiliki tujuan. Bukan semata untuk teguran bagi kita agar tidak takkabur, tetapi juga sarana untuk kita menjadi pribadi yang lebih baik.
Allah sayang kepada umat-Nya. Oleh karena itu kita diberi masalah, diberi teguran ketika kita salah melangkah agar kita tidak terjerumus dalam jurang keburukan.
Allah berfirman :
عَ الْعُسْرِ يُسْرًا
Artinya : "Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan." (QS. An Nasyr: 5)
Allah berjanji bahwa setiap kesulitan pasti ada kemudahan. Ada hikmah untuk hidup kita. Jadi jangan merasa bahwa kita di uji. Tetapi jadikan masalah adalah sapaan dari Allah untuk kita.
tag- ujian adalah tarbiyah dari allah,ujian adalah tanda cinta allah,ujian adalah tarbiah dari allah,ujian adalah kasih sayang allah,ujian adalah hadiah dari allah,ujian adalah anugerah dari allah,ujian adalah penghapus dosa,ujian adalah tarbiah,ujian adalah rahmat,ujian adalah sunnatullah, ujian adalah bentuk kasih sayang allah, ujian adalah tanda kasih sayang allah, ujian adalah kasih. sayang allah
No comments