BREAKING NEWS :
Loading...

Inilah 5 Penyebab Sombongnya Manusia

5 Penyebab Manusia Menjadi Sombong

Portal Aswaja



Sombong adalah menolak kebenaran dan meremehkan orang lain selalu mengangap diri sendiri lebih baik dari siapapun.

Lalu penyebab seseorang bisa menjadi sombong itu apa? berikut adalah 5 hal yang membuat seseorang menjadi sombong :

Pertama adalah Materi
Materi adalah harta benda yang kita miliki contohnya saja Rumah mewah, Mobil atau Kendaraan, Uang, Perhiasan dan lain sebagainnya

Kedua adalah Jabatan
Jabatan adalah kedudukan atau posisi seseorang disuatu tempat contohnya , Pejabat, Direktur, Bupati, Gubernur dan lain sebagainnya

Ketiga adalah Fisik
Fisik yaitu hal yang terlihat dari kita atau jasmani kita contohnya, berparas Ganteng atau Cantik, bersuara bagus, tinggi, putih dan lain sebagainnya

Keempat adalah Kecerdasan
Kecerdasan adalah kemampuan seseorang dalam bidang tertentu yang dikuasai betul misalnya , Ahli Matematika, Pintar Sejarah, Pandai Agama dan lain sebagainnya

Kelima atau yang terakhir adalah Kebaikan
Kebaikan adalah suatu hal yang berguna yang kita lakukan contohnya  merasa lebih soleh, lebih taqwa, lebih baik dan lain sebagainnya.

Itulah 5 hal yang membuat manusia akan melakukan kesombongan, hindarilah sifat sombong karena Allah sama sekali tidak menyukai sifat sombong.

وَلاَ تُصَعّرْ خَدَّكَ لِلنَّاسِ وَ لاَ تَمْشِ فِى اْلاَرْضِ مَرَحًا، اِنَّ اللهَ لاَ يُحِبُّ كُلَّ مُخْتَالٍ فَخُوْرٍ. وَ اقْصِدْ فِيْ مَشْيِكَ وَ اغْضُضْ مِنْ صَوْتِكَ، اِنَّ اَنْكَرَ اْلاَصْوَاتِ لَصَوْتُ اْلحَمِيْرِ. لقمن:18-19

Artinya "  Dan Janganlah kamu memalingkan mukamu dari manusia ( karena sombong ) dan janganlah kamu berjalan dimuka bumi dengan angkuh, Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang orang yang sombong lagi membanggakan diri, dan sederhanalah kamu dalam berjalan dan lunakkanlah suaramu sesungguhnya seburuk buruk suara adalah suara keledai " 

Al Qur'an Surat Luqman 18-19

No comments

Powered by Blogger.